Jangan biarkan keraguan-raguan dapat menghentikan kita untuk mengambil sebuah tindakan. Jangan sampai harapan kita menjadi pengganti tindakan. Ada satu strategi pasti untuk menentukan jalan terbaik ke depan. Ambilah sebuah tindakan nyata.
Ambil tindakan, dan kita akan segera tahu mana yang akan berhasil dan mana yang tidak. Ambilah sebuah tindakan, dan dengan setiap pengalaman kita menjadi lebih baik dalam hal itu.
Kita bisa menebak, merencanakan, berspekulasi bahkan berdebat tentang pendekatan terbaik itu apa. Atau, kita bisa mengambil tindakan dan mencari tahu sesuatu yang pasti.
Keragu-raguan kita mungkin sah-sah saja atau tidak benar-benar tidak berdasar. Harapan kita mungkin merupakan fantasi murni atau mungkin mengarahkan kita pada hal terbaik yang pernah kita lakukan.
Kita berhutang pada diri sendiri untuk mencari tahu dulu atau untuk selamanya. Kita berhutang pada diri sendiri, kepada dunia, untuk mengambil sebuah tindakan.
Cecep Y Pramana | Twitter/IG/LINE: @CepPangeran | LinkedIn: Cepy Pramana | Google+: CecepYPramana | Email: pangeranpram@gmail.com
.